Wednesday, March 13, 2013

IBD "manusia"

I.     MANUSIA

Di dalam dunia ini manusia sangat memegang peranan penting dalam kehidupan dapat dilhat dari berbagai macam aspek. Dalam ilmu eksakta, manusia dipandang sebagai kumpulan dari partikel partikel atom yang membentuk jaringan-jaringan system yang dimiliki oleh manusia. Manusia juga merupakan kumpulan dari berbagai system fisik yang saling terkait satu sama lain dan juga merupakan kumpulan energi (ilmu fisika), dan juga menurut ilmu biologi manusia merupakan makhluk biologis yang tergolong dalam makhluk hidup mamalia karena manusi menyusui, sementara menurut ilmu social manusia adalah makhluk social yang sangat bergantung kepada orang lain karena pada hakekatnya manusia tidak dapat hidup sendiri dan harus hidup berdampingan.

 
Dari definisi-definisi diatas kita dapat melihat bahwa manusia selain dapat dipandang dari berbagai segi juga mempunyai banyak kepentingan. Akan tetapi siapakah manusia itu sebenarnya ? dengan berdasarkan pada uraian di atas ada beberapa pandangan mengenai unsure-unsur yang membangun manusia sebagai berikut :

A. Manusia terdiri daari unsur yang saling berkaitan yaitu :
        1) Jasad : Badan/bentuk kasar pada manusia yg dapat diraba dipegang dan
                        dilihat
        2) Hayat : Segala sesuatu yang mengandung unsur kehidupan
        3) Ruh    : Kekuatan spiritual pada manusia kepada tuhan YME
        4) Nafs    : pegertian diri atau kekuatan, yaitu kesadaran tentang diri sendiri

 
          B)     Manusia sebagai satu kepribadian mengandung tiga unsur yaitu :
1)      Id, merupakan struktur kepribadian yang paling primitive dan paling tidak nampak.  Id merupakan libidio murni     atau energy psikis yang menunjukan cirri alami dan irrasional dan berkaitan dengan seks, yang secara ingstingtual menentukan prosen-proses ketidaksadaran. Id tidak berhubungan dengan lingkungan luar diri tetapi terkait dengan struktur lain kepribadian yang pada gilirannya menjadi mediator antara insting Id dengan dunia luar. Id diatur oleh prinsip kesenangan, kepuasan, baik secara langsung melalui pengalan seksualatau tidak langsung melaui mimpi khayalan.  Proses pemenuhan yang secara tidak langsung tersebut disebut dengan prses primer.
2)      Ego, merupakan bagian atau struktur kepribadian yang pertama keli dibedakan dari Id, yang biasa sering disebut dengan kepribadian “eksekutif” karena peranan nya dalam menghubungkan energy Id kedalam saluran social yang dapat dimengerti oleh orang lain. Perkembangan ego terjadi antara usia satu dan dua tahun, pada saat anak secara nyata berhubungan dengan lingkungannya. Ego diatur oleh prinsip realitas , ego sadar merupakan tuntunan yang menentukan tin gkah laku yang dilakukan.
3)          Superego, merupakan struktur kepribadian yang paling akhir, muncul kira-kira pada usia 5 tahun. Dibandingkan dengan Id dan ego, yang berkembang secara internal dalam diri individu, superego terbentuk dari lingkungan eksternal. Jadi superego merupakan kesatuan standar-standar moral yang diterima oleh ego dari sejumlah agen yang mempunyai otoritas didalam lingkungan luar diri, biasanya merupakan asimilasi dari pandangan-pandangan orang tua. Baik aspek negative mauun positif dari standar moral tingkahlaku ini diwakilkan atau ditunjukan oleh superego. Kode moral posotif disebut ego ideal, suatu perwakilan dari tingkah laku yang tepat bagi individu untuk dilakukan. Kesadaran untuk membentk aspek negative dari superego, dan menentuan hal-hak mana yang ternasuk dalam kategori tabu, yang nengatur bahwa penimmpangan dari aturan tersebut akn menyebabkan dikenakan sangsi. Superego dan Id berada dalam kondisi konflik langsung dan ego menjadi penengah atau mediator.

No comments:

Post a Comment